SENDAWAR, Infokubar.id – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung (DPMK) Kubar menggelar berbagai lomba bagi seluruh kampung di se-Kubar. Mereka ditantang untuk bersaing dalam mengelola anggaran desa dalam menyambut HUT ke-24 Kabupaten Kubar.
Dalam hal ini seluruh kampung di 16 Kecamatan se-Kubar turut berpartisipasi dalam lomba tersebut. Adapun kategori lomba di antaranya pengelolaan Badan Usaha Milik Kampung (BUMK), Dana Desa terbaik, Ketahanan Pangan dan Lomba Alokasi Dana Desa terbaik.
Bupati Kubar FX Yapan dalam penyerahan penghargaan kepada kampung pemenang lomba mengungkapkan, lomba bertujuan untuk memotivasi kampung agar selalu memanfaatkan anggaran desa dengan baik. Sehingga pembangunan dari pinggiran atau kampung dapat terserap dengan baik melalui dana desa.
Penyerahan itu dilaksanakan di panggung utama Taman Budaya Sendawar oleh Bupati FX Yapan, Ketua DPRD dan anggota dewan lainnya, Sekretaris Daerah Ayonius, Asisten I, III, Forkopimda, Ketua TP PKK Kubar Yayuk Seri Rahayu serta Kepala PD di lingkungan Pemkab Kubar.
Sementara itu, Kepala DPMK Kubar, Erik Victory menjelaskan, lomba tersebut merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka memeriahkan HUT ke-24 Kubar. Dalam hal ini, pihaknya sengaja menggelar lomba untun mengetahui sejauh mana kemajuan tiap kampung.
Berikut daftar pemenang lomba dalam perayaan HUT ke-24 Kabupaten Kutai Barat:
Lomba BUMK Terbaik :
Juara 1 Kampung Jambuk
Juara 2 Kampung Sembuan
Juara 3 Kampung Benung
Lomba Dana Desa Terbaik :
Juara 1 Kampung Bentas
Juara 2 Kampung Loa Deras
Juara 3 Kampung Linggang Muara Batuq
Lomba Ketahanan Pangan Kampung :
Juara 1 Kampung Kelawit
Juara 2 Kampung Anah
Juara 3 Kampung Linggang Muara Lawa
Lomba Alokasi Dana Desa Terbaik :
Juara 1 Kampung Tanjung Isuy
Juara 2 Kampung Karangan
Juara 3 Kampung Intu Lingau
“Kita bersyukur membuat lomba tersebut karena jauh sebelum adanya pemekaran kabupaten pembangunan di kampung-kampung tidak terperhatikan dengan maksimal, tetapi dengan adanya pemekaran dan dana desa (DD) mulai dikucurkan sejak tahun 2014 maka kampung baik melalui ADD maupun ADK, ataupun bantuan keuangan,” jelas Erick. (Adv/Diskominfo Kubar)
Penulis | Editor: Lukman Hakim