Kolam Besar di Gunung Tabai, Potret Jalanan Rusak di Ibu Kota

SENDAWAR, Infokubar.id – Sejumlah lubang di jalan tampak di sepanjang jalan Kelurahan Simpang Raya hingga Simpang Menara Jam di Kelurahan Melak Ulu. Selain meresahkan pengendara, kondisi itu tak jarang memakan korban karena minim penganganan dan semakin besar ukurannya. Seperti lubang besar bak kolam di kawasan Gunung Tabai yang menghubungkan wilayah Kampung Srimulyo dan Sekolaq Muliaq.

Menurut Yelta Ruspami warga setempat menuturkan kondisi jalan rusak ini sering memakan korban, meski hanya luka ringan dan tak sampai meninggal dunia.

“Sudah lama kalau rusaknya. Bahkan, ditambal sulam saja kalau ada perbaikan. Tapi, beberapa pekan ini kondisi lubangnya makin dalam. Banyak mobil dan motor terperosok ke situ,” ujar Yelta.

Kondisi bisa lebih parah lagi jika hujan turun, lubang yang cukup besar dan dalam tersebut tidak terlihat karena tertutup genangan air. Ditambah lagi minim penerangan di malam hari.

“Kalau tidak salah, beberapa hari lalu ada orang naik motor yang jatuh malam-malam. Mungkin karena lubangnya juga tergenang, jadi semakin tidak kelihatan,” ungkapnya.

Dia berharap, instansi terkait di jajaran Pemkab Kubar segera merespon dan menelusuri penyebab jalan cepat rusak. Sebab, penangan dengan sistem tambal sulam ini sudah menggunakan aspal. Namun, herannya sering rusak. 

Untuk diketahui, akses jalan berstatus jalan negara itu memang kerap digunakan sebagai lalu lintas kendaraan muatan berat. Sehingga menjadi pemicu rusaknya jalan, meski sering dilakukan perbaikan. (tra/man)

Facebook Comments Box
Pasang Iklanmu
Bagikan ke