Guru SLB Di Kubar Juga Dapat Pelatihan dari Disdikbud Kaltim

SENDAWAR, Infokubar.id – Sejak awal dilantik sebagai Kepala Disdikbud Kaltim, Muhammad Kurniawan terus merombak kualitas mutu pendidikan dengan program kerjanya. Bahkan, semua program berjalan mulus.

Salah satu program peningkatan kompetensi kapasitas tenaga pendidiknya, demi menekan arus modernisasi untuk mempertahankan kebudayaan daerah. 

Kepala Bidang (Kabid) Pembinaan Ketenagaan Muhammad Jasniansyah menegaskan, guru dan tenaga kependidikan Sekolah Luar Biasa (SLB) akan diberikan pelatihan. Pelatihan tersebut berada di bawah binaan Bidang Pembinaan Pendidikan Khusus (PPK) Disdikbud Kaltim. 

“Nanti pelatihannya khusus agar menambah kompetensi mereka di SLB,” kata Jasni, saat dikonfirmasi awak media. Mengenai agenda dan jadwal kegiatannya Disdikbud masih merancang. Namun yang pasti agenda itu akan rutin dilakukan setiap tahun. 

Peningkatan kompetensi guru dan tenaga kependidikan SLB, kata dia, menjadi perintah undang-undang. Di mana mereka juga berhak mendapat hak untuk meningkatkan kapasitas diri serta bersertifikasi, layaknya guru di sekolah umum lainnya. Nantinya Disdikbud akan berkoordinasi pula dengan kabupaten/kota sebelum melakukan kegiatan pelatihan tersebut.

Terpisah, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kaltim Muhamamd Kurniawan mengatakan, keberadaan guru dan tenaga pendidik di SLB juga punya hak yang sama dengan yang lain. Karena itu setiap tahun Disdikbud selalu mengadakan pelatihan untuk meningkatkan kompetensi para guru dan tenaga pendidik tersebut. 

Berdasarkan data dari Disdikbud Kaltim, total SLB di Kaltim ada 34 sekolah. Terdiri dari 11 SLB negeri, sisanya adalah swasta yang tersebar di 10 kabupaten/kota di Kaltim. Khusus di Samarinda terdapat dua SLB negeri yang beroperasi. (adv/disdikbudkaltim)

Penulis : Lukman Hakim 

Facebook Comments Box
Pasang Iklanmu
Bagikan ke